KERANGKA ACUAN

Jabatan: Koordinator Monitoring dan Evaluasi
Lokasi pekerjaan: Jakarta
Durasi Pekerjaan: 1 tahun
Tanggal Mulai Bekerja: Segera
Supervisor: Deputy Program

Tugas dan tanggungjawab terkait Koordinator Monev
1. Bertanggung jawab dalam mendukung unit monitoring dan evaluasi (M&E) dalam mengembangakan sistem Monitoring dan evaluasi yang terintegrasi secara nasional
2. Bertanggung jawab dalam melakukan koordinasi di dalam Sekretariat KPAN dan dengan seluruh mitra terkait dalam melakukan updating Rencana Kerja Monitoring dan Evaluasi Nasional.
3. Bertanggung jawab mengelola data secara nasional dari seluruh dukungan dana, yang diperoleh dari staf monev wilayah.dan memasukkannya ke dalam database setiap bulan dan memastikan bahwa data yang masuk adalah akurat.
4. Bertanggung jawab dalam menganalisis data yang diperolehdan setiap bulan melaporkannya kepada Sekretaris dan Deputy Program
5. Melakukan rekapitulasi data 3 bulanan hasil pemantauan dan penilaian perkembangan program dan kinerja program HIV dan AIDS yang mendapat dukungan dari Global Fund ,
6. Bertanggung jawab dalam melakukan komunikasi aktif dengan, Koordinator Perencanaan, Koordinator Program dan Asdep Logistik
7. Bila diperlukan melakukan pembinaan dalam bentuk supervisi dan bimbingan teknis kepada Provinsi bersama asisten deputy pembina wilayah / koordinator program dan koordinator wilayah bidang keuangan untuk meningkatkan kemajuan program /kinerja minimal sekali dalam setiap kuartal.
8. Memberikan masukan dan informasi yang diperlukan kepada koordinator wilayah program dalam menyusun laporan kegiatan program dan analisa pencapaian kinerja secara berkala .
9. Bertanggung jawab terhadap terlaksananya kegiatan survey cepat perilaku pada kelompok populasi kunci.
10. Melakukan tugas-tugas lain terkait dengan monitoring dan evaluasi yang diberikan oleh Atasan Langsung.

KUALIFIKASI:
1. Pendidikan Minimal S1 dibidang biostatistik/epidemiologi/kesehatan masyarakat. .
2. Memiliki pengalaman paling sedikit 3 tahun dalam bidang monitoring dan evaluasi, Calon yang memiliki pengalaman dalam bidang Sistem Informasi Kesehatan akan lebih diutamakan,
3. Memiliki kemampuan tinggi dalam dalam manajemen data, baik kualitatif maupun kuantitatif
4. Mampu berkomunikasi, baik secara verbal maupun tulisan, dan membina hubungan dengan sektor terkait penyedia data/informasi.
5. Mampu bekerjasama dengan pihak-pihak yang memiliki latar belakang berbeda.
6. Mampu bekerja secara mandiri maupun bekerja dalam tim.
7. Memiliki inisiatif tinggi untuk menyelesaikan target pekerjaan.
8. Mampu berkomunikasi dalam Bahasa Inggris baik lisan mapun tulisan secara aktif.
9. Mahir mengoperasikan program Microsoft Office dan memiliki keahlian tingkat advance dalam mengoperasikan program Excel.
10. Bersedia melakukan perjalanan ke luar kota sebagaimana dibutuhkan.
Apabila Anda berminat dan memenuhi syarat tersebut diatas, dapat mengirimkan lamaran, CV dan Form Aplikasi paling lambat tanggal 3 Juni 2013, dengan mencantumkan kode posisi : KMVS melalui email ke hrd@aidsindonesia.or.id atau ke alamat
Komisi Penanggulangan AIDS Nasional (KPAN), Gedung Menara Topas Lantai 9, Jl. MH Thamrin Kav. 9, Jakarta 10330